Tentunya, kamu juga wajib mengetahui bagaimana cara merawat bonsai supaya tumbuhan hias bonsai dapat panjang umur.
Berikut adalah beberapa cara merawat bonsai yang harus wajib kamu ketahui.
1. Rajin Mengganti Pot
Bonsai adalah tanaman yang harus disimpan pada pot yang dangkal.Maka dari itu, pot bonsai perlu sekali diganti agar dapat mendorong pertumbuhan akar yang baru. Pasalnya, pot pohon bonsai perlu terus diganti ke yang lebih besar supaya tumbuhan dapat terus tumbuh.
bonsai mame pot kecil |
Jika tidak, bisa-bisa akar bonsai menjadi busuk akibat terendam air.
Bonsai jenis mame umumnya ditujukan untuk menjadi tanaman indoor. Kamu harus ekstra dalam merawat bonsai jenis ini karena ia mendapatkan sinar matahari yang lebih sedikit dibandingkan di outdoor.
2. Melakukan Penyiraman Saat Merawat Bonsai
Ketika musim penghujan, siram bonsai di pagi dan sore hari.Sedangkan untuk msuim kemarau, kamu wajib menyiram tumbuhan ini lebih sering dan tak lupa, basahi pula bagian daunnya. Cara ini dilakukan supaya tumbuhan tidak mengalami kekeringan yang dapat menyebabkan kematian.
menyiram bonsai sehat |
3. Selalu Jemur Bonsai
Proses penjemuran merupakan salah satu elemen yang penting untuk membuat tumbuhan bonsai tetap sehat dan berumur panjang. Namun, kamu juga wajib memerhatikan intensitas sinar matahari yang harus diberikan kepada bonsai dikarenakan jika tidak, maka bonsai malah bisa menjadi rusak.Penjemuran di sinar matahari selama sekitar 1-3 jam harus diberikan kurang lebih 2 minggu setelah tanaman tersebut ditanam di media baru. Setelah periode tersebut lewat, maka kamu dapat menambah waktu pemberian sinar matahari dengan bertahap.
4. Pemupukan Agar Bonsai Sehat
Pemupukan dilakukan supaya tanaman bonsai mendapatkan keseluruhan nutrisi yang dibutuhkan untuk dapat hidup hingga puluhan bahkan ratusan tahun. Cara pemupukan tumbuhan bonsai cukup berbeda dengan proses pemupukan tumbuhan biasa karena kamu harus menghindari tumbuhan yang terlalu subur.bonsai beringin |
Berikanlah pupuk yang mengandung kombinasi bahan organik seperti kotoran ayam dan kambing sebulan sekali dengan dosis yang tepat. Selain itu, jangan lupa pula untuk memberikan pupuk untuk daunnya sebanyak 3 kali dalam satu bulan. Baca artikel tentang cara memberikan pupuk untuk bonsai disini.
5. Pembasmian Hama
Membiarkan hama menyebar akan mengakibatkan rusaknya tumbuhan yang satu ini.Hama yang umumnya menyerang antara lain ulat dan wereng cokelat. Untuk menanggulanginya, kamu hanya perlu menyemprotkan insektisida pada tumbuhan.
Namun asal kamu tahu saja bahwa tidak semua serangga dapat merugikan tanaman. Karena justru ada beberapa serangga yang malah menguntungkan bagi tumbuhan.
Itulah beberapa tips merawat tanaman bonsai agar sehat dan indah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk bonsai sehat kamu, dan selamat berkebun.
Itulah beberapa tips merawat tanaman bonsai agar sehat dan indah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk bonsai sehat kamu, dan selamat berkebun.